Tentang Ezeelink
Ezeelink adalah penyedia layanan transaksi elektronik dengan berbagai produk yang memberi solusi untuk berbagai kebutuhan finansial.

Ezeelink, Rekan Hebat untuk Transaksi Digital Anda
Sejak 2012, Ezeelink telah berkontribusi sebagai perusahaan fintech yang memberikan solusi pembayaran digital yang aman, cepat, dan efisien, serta telah berlisensi E-Money dari Bank Indonesia (2018) dengan status PJP Kategori 1 (2021).
Ezeelink telah melayani lebih dari ribuan merchant, termasuk UMKM dan perusahaan besar melalui produk unggulan seperti QRIS, Virtual Account, Payment Link, dan API Payment untuk membantu bisnis menjalankan transaksi dengan lebih efisien melalui teknologi inovatif.
Anggota dari
Tentang Kami
2012
Ezeelink Mulai Beroperasi
Ezeelink resmi beroperasi dan mulai melayani partner bisnis.
2013
Mengembangkan dan melebarkan
layanan ke sektor lainnya
Kami memperluas layanan ke berbagai sektor, termasuk FnB, fashion, gaya hidup, mini market, convenience store, elektronik dan lainnya.
2014
Mendapat kepercayaan dari lebih banyak partner bisnis, institusi, dan komunitas masyarakat
Kami mendapatkan kepercayaan dari lebih banyak partner bisnis, institusi, dan komunitas di seluruh Indonesia, serta berhasil memperluas jangkauan hingga 30 kota.
2015
Dipercaya menjadi mitra
dari APRINDO dan PHRI
Ezeelink menjadi mitra asosiasi retail besar, termasuk Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO) dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), serta dipercaya menjalankan program PHRI Reward bersama para merchant.
2016
2.400 Outlet dan Loyalty Program
Kami melayani lebih dari 2.400 outlet merchant se-Indonesia dan meluncurkan Loyalty Program.
2017
Info Merchant & Layanan Belanja Sehari-hari
Kami menyediakan info merchant, yang berupa belanja harian, pulsa, Payment Point Online Banking (PPOB), dan evoucher untuk semua komunitas, perusahaan dan karyawan.
2018
Lisensi Uang Elektronik dari Bank Indonesia
Ezeelink mendapatkan lisensi uang elektronik dari Bank Indonesia (No. 20/210/DKSP) yang diperbarui pada 2021 menjadi No. 23/572/DKSP/Srt/B - Izin Pengelola Layanan Pembayaran (PJP) Kategori 1.
2020
Akuisisi BPR Bank Koperindo
Kami mengakuisisi (BPR) Bank Koperindo untuk membantu jutaan orang mencapai kebebasan finansial.
2022
Solusi Pembayaran Internasional
Ezeelink melangkah lebih jauh dengan menghadirkan Solusi Pembayaran Internasional, memperluas jangkauan dari layanan lokal ke skala global.
Visi dan Misi
Ezeelink
01 Visi
Menjadi solusi pembayaran digital terkemuka di Indonesia yang mendukung pertumbuhan bisnis dari skala kecil hingga besar melalui inovasi teknologi yang aman, efisien, dan berkelanjutan.
02 Misi
- Menghadirkan Teknologi Pembayaran Inovatif
Mengembangkan produk seperti QRIS, Virtual Account, Payment Link, dan API Payment untuk memenuhi kebutuhan bisnis modern. - Mendukung Kelancaran Transaksi Bisnis
Menawarkan fitur unggulan seperti sameday settlement dan biaya transaksi kompetitif untuk memastikan arus kas bisnis lebih lancar. - Mempermudah Akses Pembayaran untuk Semua Skala Bisnis
Memberikan solusi yang fleksibel dan mudah diakses oleh UMKM, startup, hingga korporasi besar, dengan dukungan berbagai metode pembayaran, termasuk dompet digital - Memberikan Layanan Pelanggan Terbaik
Menyediakan tim profesional yang siap membantu kapan saja untuk memastikan pengalaman transaksi yang optimal bagi mitra dan pelanggan. - Mendukung Transformasi Digital di Indonesia
Berkontribusi pada digitalisasi bisnis di Indonesia melalui layanan pembayaran yang aman dan terintegrasi.
Seputar Ezeelink
Cara Mudah Memulai Electronic Payment untuk Bisnis Anda, Yuk Pelajari!
Dari Lokal ke Global: Perjalanan Ezeelink Menjadi Pemain Utama di Dunia Pembayaran
Alasan Event Bisnis Dapat Mempercepat Pertumbuhan Perusahaan
Terima dan Selesaikan Pembayaran Tanpa Ribet
Satu aplikasi, ribuan solusi! Transaksi apapun lebih mudah pakai Ezeelink
